Resep kue lumpur kukus

Resep Kue Lumpur Kukus Enak dan Lembut Teksturnya

Resep Kue Lumpur Kukus – Kue lumpur adalah penganan ringan yang enak dan lezat dengan bahan dasar utama santan, kentang, tepung terigu, dan telur. Sebagai pewangi digunakan dan pengharum biar aromanya nikmat menggunakan vanila dan seringkali diberi hiasan kismis dan kelapa muda iris di permukaannya.

Untuk cara membuat kue lumpur ini terbilang cukup mudah, bahan-bahannya pun juga sangat mudah kita temui di toko sekitar rumah kita atau di pasar.

Nah kue ini sangat cocok buat usaha dan kue ini adalah makanan ringan yang pas buat acara keluarga mauapun reuinian dan kue ini rasanya manis dan lembut.

Yukk, langsung aja gimana sih cara buat kue lumpur, langsung cek dibawah ini aja..

Resep Kue Lumpur Kukus Enak dan Lembut Teksturnya

Cara membuat Lumpur Surga Kukus

lumpur surga kukus

Bahan-bahan yang harus disiapkan :

  • 🍃Bahan Lapisan Hijau
  • 5 butir telur
  • 200 ml santan instant (Klatu)
  • 2 sachet diabetasol
  • 1/2 sdt pasta vanilla
  • Larutan endapan pandan
  • Sejumput garam
  • 🍃Bahan Lapisan Putih
  • 100 ml santan instant (Klatu)
  • 1/2 sdt agar swallow bening
  • 1 lembar Daun pandan sobek2
  • Secukupnya air
  • Sejumput garam

Langkah-langkah cara membuat Cara membuat Lumpur Surga Kukus :

  1. Pertama siapkan bahan dan perlengkapan.
  2. Kocok telur terlebih dahulu lalu Masukkan santan, garam, diabetasol, kocok sampai merata.
  3. Masukkan endapan pandan dan pasta vanilla.
  4. Kocok sampai merata.
  5. Masukkan ke alu foil.
  6. Kukus dengan api kecil sampai matang kurang lebih sekitar 16-20 menitan, catatan: tutup diberi kain agar air tidak netes dan tidak sampai tumpah.
  7. Kemudian sambil mengukus, siapkan lapisan putih.
  8. Campur semua bahan lapisan putih, aduk sampai rata. Kemudian nyalakan api kecil, aduk sampai mendidih.
  9. Masukkan ke atas lapisan hijau yang sudah matang.
  10. Kukus lagi sekitar 10-15 menit.
  11. Setelah selesai, adem, masukkan kulkas.
  12. Makanan siap disajikan.

Cara membuat Kue lumpur kukus :

Bahan-bahan yang harus disiapkan :

  • 10 sdm tepung terigu
  • 1 btr kentang kukus ukuran besar dihaluskan
  • 1 btr telur
  • 5 sdm gula pasir/ gula halus
  • 1/4 sdt vanili
  • 1/4 sdt garam
  • 1 sdm susu bubuk
  • 3 sdm margarin
  • 1 bks santan instan
  • 150 ml air

Langkah-langlah cara membuat Kue lumpur kukus :

  1. Campur semua bahan hingga rata. Bisa blender untuk mempersingkat waktu. Asal semua tercampur
  2. Panaskan kukusan dan oleskan minyak sedikit pada cetakan
  3. Tuang adonan pada cetakan dan kukus kira kira 15-20, menit
  4. Setelah matang beri toping suka suka,
  5. Bisa meses,keju atau chochochip

Cara membuat Kue Lumpur Kukus

  • 250 gram kentang di kukus
  • 2 butir telur utuh
  • 100 gram gula pasir
  • 250 gram terigu
  • 100 gram margarin
  • 2 saset SKM
  • kismis
  • 1/2 sendok teh Vanili
  • 1 bungkus Santan kara beri air sedikit ya bun

Langkah-langkah cara membuat Kue Lumpur Kukus

  1. Siapkan bahan dan perlengkapan.
  2. Siapkan kukusan lalu panaskan, jangan lupa tutup, lalu diberi kain agar tdk menetes air nya ataupun imber.
  3. Kukus kentang hingga matang, setelah itu di blender dan santan,
  4. Siapkan wadah, masukan telur dan gula di mixser hingga putih pucat dan warnanya pucat.
  5. Masukan terigu yg SDH di ayak, masukan juga kentang yang tadi kita blender,vanili, SKM dan margarin, lalu aduk sampai rata ya Bun,
  6. Masukan satu persatu kedalam cetakan, kukus 10 mnt, lalu buka kembali beri kismis di tengah adonan satu persatu, kurleb lg hingga sekitar 35 menit
  7. Makanan siap disajikan.

Demikian informasi mengenai Resep Kue Lumpur Kukus yang bisa kami sampaikan buat anda semua, semoga bermanfaat dan berguna informasinya.

Anda juga dapat cara membuat cookies squishy yang tidak kalah enaknya dari Resep Kue Lumpur Kukus  ini. Selamat mencoba dan juga buat bisnis kedepannya.