Resep Membuat Mie Ayam

Hai readers dimanapun kamu berada. Readers tau ga sih selain bakso, mie ayam juga menjadi salah satu makanan kaki lima yang banyak diminati masyarakat tanah air loh. Hampir setiap daerah di Indonesia cukup mudah untuk menemukan hidangan satu ini dengan variasi dan keunikannya masing-masing. Resep membuat mie ayam juga cukup mudah, ditambah lagi bahannya yang mudah untuk kamu dapatkan.

 

10 Mie Ayam Enak di Bogor Paling Top Markotop - Nibble

Perpaduan antara mie, sawi juga ayam bumbu membuat menu makanan satu ini cukup mengisi perut kamu yang keroncongan. Resep membuat mie ayam bahkan bisa kamu coba sendiri di rumah dengan praktis dan lezat. Bisa kamu kreasikan dengan berbagai topping seperti topping bakso yang pastinya sudah familir bukan, bisa juga dengan topping pangsit, dan lain sebagainya.

Bakso dan mie ayam merupakan makanan yang tak bisa dipisahkan satu sama lain. Karena, dari setiap kaki lima yang menyajikan bakso pasti juga menyajikan menu mie ayam, begitu pun sebaliknya.

Mie ayam cukup diminati oleh banyak kalangan masyarakat, baik yang tua ataupun muda, karena rasanya yang nikmat serta harganya yang cukup terjangkau. Apabila dilihat dari tampilannya mie ayam memang hampir sama dengan hidangan mie wilayah negara Asia Timur dengan nama dan ciri khas yang berbeda tentunya.

Akan tetapi bila kita lihat dari sejarahnya, mie ayam diketahui memang memiliki pengaruh dari negeri Tiongkok loh readers, yang dibawa ke Indonesia.

resep membuat mie ayam
•

Bila umumnya mie ayam hanya disajikan original tanpa tambahan, di era sekarang cukup banyak variasi dari mie ayam yang sukses memanjakan lidah penikmat. Diantaranya yaitu mie ayam pangsit, mie ayam bakso, mie ayam ceker, dan mie ayam jamur, dan masih banyak lagi. Rasa kenyal  dari mie ayam, dengan sayur sawi dan sedikit kuah cocok menjadikan mie ini dinikmati saat cuaca dingin.

Cara membuat mie ayam bahkan bisa kalian buat sendiri di rumah dengan mudah. Sehingga dengan membuat mie ayam sendiri kalian bisa berkreasi sesuai selera yang tentunya lebih berkualitas sekaligus lebih terjangkau.

 

Berikut ini cara membuat mie ayam praktis, enak dan bikin nagih ala-ala rumahan yang bisa kamu ikuti dalam beberapa poin di bawah ini :

 

Resep Membuat Mie Ayam Praktis

Cara membuat mie ayam praktis mudah dipraktikkan dengan resep sebagai berikut.

 

Bahan dasar :

– Mie kering atau mie khusus mie ayam secukupnya saja.

– Sawi hijau.

– Daun bawang.

– Bawang goreng.

 

Bahan untuk topping :

– 250 gram daging ayam.

– Jahe geprek.

– Garam, gula pasir, merica secukupnya.

– Kecap manis.

– Kecap asin.

– Air secukupnya.

 

Bahan bumbu halus :

– bawang merah 5 siung .

– bawang putih 2 siung .

– kemiri 3 butir .

 

Bahan minyak ayam :

– bawang putih 5 buah , cincang lembut.

– kulit ayam 50 gram .

– Minyak secukupnya.

 

Bumbu kuah mie ayam :

– kaldu ayam 1 liter .

– Garam atau kaldu rasa ayam secukupnya.

– Sedikit merica dan gula pasir.

 

Cara membuat mie ayam :

– Pertama-tama tumis bumbu halus juga jahe geprek sampai wangi. Masukkan ayam kemudian aduk sampai berubah warna. Tambahkanlah garam, gula kecap, kecap asin, dan tuang air masak sampai ayamnya matang.

– Setelah itu buat bumbu minyak ayam dengan menggoreng kulit ayam sampai kecoklatan. Masukkan bawang putih tumis hingga berwarna keemasan.

– Buat bumbu kuah mie ayam dengan menumis bawang putih geprek dengan minyak ayam yang sudah kamu sisihkan sampai harum. Tambahkanlah air kaldu lalu tambahkan bumbu lainnya dan masak sampai mendidih.

– Rebus mie dan juga sawi hingga matang dengan air mendidih.

– Kemudian susun mie, tambahkan sayur sawi hijau dan juga daun bawang iris, bawang goreng, minyak ayam dan tumisan ayam. Siramlah dengan kuah kaldu.

– Mie ayam praktis siap disajikan.

 

Baca Juga : Mie Ayam Viral yang Bisa Kamu Coba Lengkap dengan Resepnya

 

Nah itu tadi resep membuat mie ayam yang bisa kamu coba sendiri di rumah, semoga bermanfaat dan selamat mencoba readers !