keripik singkong

Cara Membuat Keripik Singkong Pedas Asin

Siapa yang tidak suka dengan keripik singkong . Keripik gurih nan renyah ini sering dijadikan pendamping wajib ketika sedang minum kopi,susu dan masih banyak lainnya. Kali ini saya akan membagikan resep keripik singkong  yang enak yang bisa anda coba dirumah dengan bahan- bahan yang mudah didapatkan.

Umbi-umbian Singkong dengan nama latin Manihot esculenta merupakan tumbuhan jenis umbi akar atau akar pohon yang panjang fisik rata-rata bergaris tengah 2-3 cm dan panjang 50-80 cm, tergantung dari jenis singkong yang ditanam. Daging umbinya berwarna putih atau kekuning-kuningan.

Pengertian Singkong

Hasil gambar untuk pengertian singkong

Singkong  adalah singkong varietas unggul dari Kalimantan Timur yang dapat berproduksi hingga 40 kg per pohon. Singkong gajah dapat tumbuh baik di dataran rendah maupun dataran tinggi, tetapi tidak dapat tumbuh baik di daerah rawa atau yang terus menerus sering tergenang air.Singkong juga dapat dibuat keripik singkong.
Dengan pertumbuhan yang normal, pohon singkong gajah dapat mencapai tinggi 4 sampai dengan 5 meter. Ditemukan oleh Professor Ristono, guru besar Universitas Mulawarman, pada tahun 2006.
 lalu dikembangkan pada tahun 2008. Produksi rata-rata Singkong Gajah segar jenis ini per hektar adalah 120 ton, Umur tanaman 10 bulan sudah dapat dipanen.

Jenis Singkong yang Enak Untuk Membuat Keripik Singkong:

1.Singkong Manggu

Adalah singkong yang berasal dari jawa barat dan sudah lama dikenal oleh masyarakat, singkong yang satu ini memiliki diameter sekitar 4 hingga 5 cm. singkong manggu bisa di oleh menjadi berbagai jenis makanan karena rasa nya yang enak dan manis. Singkong manggu ini mudah untuk di tanam, mudah dikupas, renyah dan daging nya juga empuk, dan kadar pati nya juga cukup tinggi.

2.Singkong Menterga atau Singkong Kuning

Dapat  disebut dengan singkong kuning karena warna singkong nya memang lebih kuning di bandingkan dengan yang lain nya, banyak orang yang menyukai singkong mentega karena singkong ini memiliki rasa yang lebih legit dan kenyal di bandingkan singkong lain nya. Keripik singkong yang terbuat dari singkong mentega akan memiliki tampilan yang lebih bagus dan cantik serta menggugah selera. Ketika digunakan untuk membuat tape juga rasa nya lebih enak dan manis.

3.Singkong Gajah

Singkong gajah berasal dari Kalimantan timur dan memiliki umbi yang besar dengan diameter 8 cm.

4.Singkong Putih

Memiliki tekstur yang lebih keras dan memiliki warna yang putih, singkong ini memang cocok untuk di rebus atau di kukus dalam pengolahan nya, seperti dalam membuat kolak singkong.

5.Singkong Mukibat

Singkong yang satu ini merupakan hasil dari percobaan seseorang yang memadukan antara singkong biasa dengan singkong karet, singkong ini adalah perpaduan okulasi kedua nya, dan ternyata hasil nya cukup bagus karena singkong ini bisa digunakan untuk di ambil pati nya dan di olah menjadi bieotanol.

Resep Keripik Singkong: Pedas Asin

Bahan-bahan:

  • 3 batang singkong sedang
  • bumbu halus :
  • 5 buah cabai merah besar
  • 2 sisir gula merah
  • 5 buah cabai rawit
  • 2 siung bangput
  • 3 sdm gulpas
  • Penyedap rasa
  • 3 sdm air
  • secukupnya minyak goreng

Langkah Membuat Keripik Singkong Pedas Asin:

  1. Kupas singkong lalu cuci bersih dan potongan 2 tipis singkong biar tdk berubah warna saat memotongnya langsung taruh potongan sing kedalam air
  2. Goreng singkong sampai matang biasanya pinggiran y berubah coklat jgn terlalu besar api yg digunakan sedang2 saja biar tdk cepat gosong.
  3. Tumis semua bumbu halus hingga matang dan beri sedikit air… Jgn banyak2 yah buunn fungsi air hanya agar gula tdk gosong dan matikan kompor
  4. Saat semua kripik sudah matang digoreng masukkan kedalam bumbu tadi aduk2 hingga rata nyalakan api kecil saja lalu aduk sebentar dan matikan. Kripik singkong siap disantap.

Demikian artikel yang saya buat semoga bermanfaat dan selamat mencoba di rumah.