cara membuat es krim coklat avocado

Cara Membuat Es Krim Coklat Avocado Yang Praktis

Cara membuat es krim coklat avocado. Pada dasarnya setiap orang bisa membuat es krim sendiri di rumah. Setiap orang bisa membuat es krim yang sehat untuk keluarga. Es Krim bisa dibuat dengan bahan-bahan yang sederhana dan tentu saja hasilnya kan lebih terasa enak.

 

Banya Pengusaha saat ini berbondong-bondong untuk memulai usaha es krim. Peluang usaha es krim ini sangat banyak diminati karena es krim sendiri adalah makanan yang banyak digemari oleh anak-anak hingga orang dewasa. Maka dari itu yuk buruan coba usaha berjualan aneka es krim keliling, omzetnya besar loh!.

 

Salah satu contoh untuk membuat es krim sendiri yang sehat bisa menggunakan bahan dari buah alpukat. Buah alpukat sendiri biasanya dinikmati dengan cara membuat jus atau dimakan begitu saja secara langsung. Tekstur yang lembut membuat buah alpukat bisa menjadi bahan utama untuk bahan olahan makanan yang lezat.

 

Bosan dengan cara itu?, sekarang kamu bisa menggunakan buah alpukat sebagai bahan pembuatan es krim. Buah alpukat bisa kamu jadikan es krim dengan mencapurkan rasa makanan berupa coklat agar orang yang mencobanya tertarik. WAW pasti rasanya lezat.

 

Dari pada kamu hanya membayangkannya saja. Bagaimana kalau kamu membuatnya sendiri di rumah?. Yuk simak cara membuat es krim coklat Alpukat yang lezat agar kamu bisa mencobanya sendiri di rumah.

 

Baca Juga : Resep Cara Membuat Es Krim Coklat Yummy!.

 

Bahan-Bahan Untuk Membuat Es Krim Coklat Avocado :

  1. 2 buah alpukat.
  2. 2 sendok makan bubuk dark coklat.
  3. 1 sachet susu kental manis warna putih.
  4. ½  gelasair hangat.
  5. Gula Pasir secukupnya.
  6. Meses Secukupnya.

Langkah Dan Cara Membuat Es Krim Coklat Avocado :

  1. Ambil buah alpukat tadi, belah menjadi dua bagian lalu buang biji buah alpukatnya.
  2. Ambil daging alpukat menggunakan sendok, masukkan kedalam wadah. Simpan ke dalam freezer agar membeku.
  3. Keluarkan buah alpukat tadi dari freezer, lalu tambahkan skm, bubuk dark coklat, gula pasir dan air hangat. Masukkan bahan-bahan yang ada di dalam wadah tadi ke blender.
  4. Blender semua bahan tersebut hingga halus dan mengental.
  5. Tuangkan hasil blender tadi kedalam cup atau wadah yang sudah kamu sediakan, taburi misis di atas adonan tersebut. Kemudian masukkan kedalam freezer tunggu hingga membeku. Es Krim siap dinikmati.
  6. Jika ingin membuat es krim yang lebih lembut lagi kamu bisa menggunakan mesin es krim.