Cara Memasak Garang Asem Ayam Agar Enak Dan Lezat

Olahan garang asem sudah banyak ditemukan di Indonesia, makanan tradisional ini banyak ditemukan terutama di daerah Jawa Tengah. Cara memasak garang asem ayam juga sangat beragam. Ada yang menggunakan santan, ataupun tidak menggunakan santan.

Garang asem pada umumnya memiliki rasa pedas asem gurih. Rasa pedas dihasilkan dari cabai, rasa asem dihasilkan bisa dari asem jawa ataupun belimbing wuluh, dan rasa gurih itu dihasilkan dari santan. Berikut cara memasak garang asem agar enak dan lezat saat dimakan.

Tips Memilih Rempah-Rempah Yang Baik

Indonesia merupakan salah satu negara yang terkenal kaya akan rempah-rempahnya. Karena rempah-rempah khas negara Indonesia ini sangat banyak jenisnya. Namun rempah-rempah sangat beragam, dan banyak sekali dijual dipasaran. Namun, apabila kita memasak sesuatu, dan agar masakan kita terasa enak, maka pilihlah rempah-rempah yang baik untuk dicampurkan pada masakan kita. Berikut adalah tips memilih rempah-rempah yang baik.

1. Perhatikan Teksturnya

Jika ingin masakan kita enak, maka cara pertama dalam memilih rempah-rempah yang baik adalah dengan memperhatikan teksturnya. Rempah yang baik pada umumnya bertekstur padat, dan tidak lembek pada saat dipegang. Jika bertekstur lembek, berarti rempah-rempah tersebut sudah busuk.

2. Amati Warnanya

Cara kedua dalam memilih rempah-rempah yang baik adalah dengan mengamati warnanya. Warna rempah-rempah yang segar dan baik biasanya warnanya masih khas dan tidak berubah menjadi kecoklatan. Rempah yang sudah mau membusuk biasanya warnanya berubah dari warna asli rempah tersebut.

3. Cium Aromanya

Selanjutnya adalah cium aroma yang keluar dari rempah-rempah tersebut. Rempah-rempah yang baik dan masih segar beraroma khas rempah tersebut. Sedangkan aroma rempah yang mau membusuk biasanya beraroma tidak sedap, dan teksturnya juga berbeda.

4. Pastikan Bentuknya Utuh

Selain ketiga cara diatas, cara selanjutnya dalam memilih rempah-rempah yan baik adalah dengan cara memastikan bahwa rempah yang akan kita beli itu bentuknya masih utuh. Rempah yang tidak layak dipakai salah satunya adalah jika bentukya tidak utuh, sebab itu sudah dimakan oleh ulat.

5. Beli Dalam Jumlah Yang Sedikit

Terakhir adalah sebaiknya membeli rempah dalam jumlah yang sedikit, karena hal tersebut dapat menghindari rempah yang busuk. Sebab, pada saat membeli dalam jumlah yang sedikit, kita dapat memilihnya terlebih dahulu. Sehingga tidak akan ada rempah yang busuk.

Metode Memasak Garang Asem Ayam

1. Siapkan Bahan-Bahannya

Hal pertama yang harus dilakukan pada saat memasak garang asem adalah menyiapkan bahan-bahan yang akan digunakan. Ada juga bahan-bahan yang harus disiapkan adalah sebagai berikut.

Bahan-Bahan :

  • Ayam kampung 1 ekor
  • Santan kental 250 ml
  • Santan encer 250 ml
  • Lengkuas 3 cm, digeprek
  • Daun salam 2 lembar
  • Daun jeruk 2 lembar
  • Serai 2 batang
  • Garam 1 sdm
  • Gula pasir 1 sdm
  • Daun pisan secukupnya

Bumbu Iris :

  • Bawang merah 10 siung
  • Bawang putih 8 siung
  • Belimbing wuluh 5 buah
  • Tomat hijau 4 buah
  • Cabai rawit merah 5 buah

Bumbu Tambahan :

  • Lengkuas muda 3 cm, diiris
  • Daun salam 3 lembar, di robek-robek
  • Daun jeruk 4 lembar, di robek-robek

2. Tentukan Langkah-Langkahnya

Setelah menyiapkan semua bahan-bahan yang akan digunakan untuk membuat garang asem ayam, selanjutnya adalah menentukan langkah-langkahnya. Langkah-langkah agar garang asem nya dapat disajikan, dan dinikmati. Berikut adalah langkah-langkahnya.

Langkah-Langkah Memasak Garang Asem Ayam

  1. Potong-potong ayam sesuai dengan selera, kemudian cuci hingga bersih.
  2. Setelah itu, rebus santan encer, lalu tambahkan daun salam,daun jeruk, lengkuas, serai, garam,serta gula. Kemudian, masukkan ayam yang sudah dipotong-potong tadi, masak hingga empuk dan air santannya meresap.
  3. Lalu tuangkan santan kentalnya, masak hingga mendidih dan santannya meresap.
  4. Setelah itu, campurkan semua bumbu iris kedalam satu wadah.
  5. Kemudian susun ayam kedalam daun pisang, lalu beri bumbu iris tadi,dan tambahkan daum jeruk, daun salam,serta irisan lengkuas.
  6. Setelah itu, kukus kedalam panci selama kurang lebih setengah jam sampai daunnya layu dan garang asem ayamnya matang.
  7. Lalu setelah matang angkat, dan sajikan didalam piring.
  8. Garang asem ayam siap dihidangkan.
Baca Juga : resep ayam panggang untuk bumbu rujak

Garang asem sangat dominan dengan rasa gurih dari santannya, sehingga mayoritas orang-orang lebih suka dengan garang asem ayam santan. Untuk para penjual garang asem ayam, dapat memanfaatkan mesin parut kelapa sebagai media untuk mempercepat proses marut yang dilakukan untuk menghasilkan santan yang gurih dan enak.

Demikian penjelasan tentang cara memasak garang asem ayam agar enak dan lezat. Gunakanlah rempah yang berkualitas serta daging ayam kampung, agar garang asem yang kita buat lebih berasa enaknya. Semoga dapat membantu dan selamat mencoba dirumah.